Pasukan Drumband Sakera "Gema Wibawa Nada" MI Al Fatah Tampak garang tapi mengibur. (Foto: Dok. MI Al Fatah) |
Dalam hal pembinaan kegiatan drumband ini MI Al Fatah memiliki dua macam pasukan, yang pertama adalah pasukan drumband reguler (berseragam drumband) dan pasukan drumband sakera. Khusus untuk drumband sakera akhir-akhir ini cukup laris manis. Bagaimana tidak, mulai Bulan September lalu hingga tulisan ini diturunkan drumband sakera sudah tampil tiga kali dan drumband reguler tampil satu kali.
Untuk pasukan drumband sakera tampil pada pembukaan Porseni MI Kec. Pakis (13/9)(berhasil meraih juara 2), karnaval bersih Desa Malangsuko (9/10), dan peringatan tahun baru 1438 H Dusun Ngamprong (14/10). Dan pasukan drumband reguler tampil pada kegiatan karnaval bersih Desa Banjarejo (23/10). Setelah berbagai penampilan tersebut, rencananya pasukan drumband sakera akan kembali tampil pada kirab Hari Santri Nasional pada hari Kamis tanggal 10 November 2016 yang akan datang.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar